Sejumlah massa yang tergabung dalam deklarasi #2019GantiPresiden di Monumen Nasional (Monas), tepatnya depan Patung Kuda menyanyikan lagu Indonesia Raya dan lagu bertajuk #2019GantiPresiden menggema di kawasan tersebut saat Car Free Day (CFD).
Pantauan Okezone di lokasi, Minggu (6/5/2018), Ketua Gerakan Ibu Negeri (GIN) Neno Warisman di atas mobil komandi bertindak sebagai orator untuk mengkomandoi seluruh peserta yang hadir. Diawali dengan lagu Indonesia Raya terlebih dahulu, usai itu massa melanjutkan dengan sebuah lagu #2019GantiPresiden.
"Sekarang kita makin semangat," kelakar Neno di lokasi.
Sejumlah relawan yang mengenakan kaus bertagar #2019GantiPresiden pun tampak berdatangan dan memadati sisi selatan Monas. Dari mulai bocah di bawah umur hingga orang tua pun mengerumuni lokasi tersebut.
Sementara aparat kepolisian hanya berjaga di sekitaran taman aspirasi. Selain itu, pihak Satpol PP sebagai penegak peraturan daerah juga tidak ada yang terlihat untuk melarang aksi tersebut, padahal wilayah itu termasuk ke dalam kawasan Car Free Day (CFD).
Pelarangan kegiatan politik di area CFD tertuang dalam Peraturan Gubernur Nomor 12 Tahun 2016 tentang Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) yang menyatakan area CFD harus bebas kegiatan politik.
Sebelumnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta tak akan mengizinkan kegiatan politik berlangsung di area Car Free Day (CFD). Hal itu sebagai bentuk penegakan aturan yang tertuang di dalam Peraturan Gubernur Nomor 12 Tahun 2016 tentang Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB).
"Kepada Dishub sebagai Leading Sector dan seluruh aparat terkait, itu sudah diberikan instruksi jelas tidak boleh digunakan untuk kegiatan berpolitik," kata Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahudin Uno di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Jumat 4 Mei 2018.
No comments:
Post a Comment